Feeds:
Pos
Komentar

Posts Tagged ‘VAIO F’


sony_vaio_cr-1.jpg Jika Anda adalah salah satu pemilik notebook Sony VAIO VPCF11 atau VPCCW2 maka bersiap-siaplah untuk menukarkan produk Anda. Masalahnya, Sony akan melakukan penarikan terhadap kedua seri notebook VAIO tersebut karena adanya potensi kebakaran pada hardware.

Adaya pengaduan dari konsumen mengenai panas berlebih di seri notebook VAIO membuat Sony segera mengambil langkah cepat. Menurut Sony, seri VAIO F dan C yang dijual mulai Januari 2010 memiliki alat pengontrol panas yang bisa membakar bodi notebook dan kulit penggunanya.

Jika problem ini dibiarkan, meski tidak sampai membakar, laptop pun bisa berubah bentuk karena panas tersebut terjadi berulang kali. Sony juga menawarkan software utility program yang mungkin bisa mengatasi problem tersebut.

Read Full Post »